
Universitas Islam Balitar (UNSIBA Blitar) telah melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman Memorandum of Understanding (MoU) terkait Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Kepada Masyarakat bersama PT Pateron Edukasi Indonesia pada Selasa, (7/1/2025). Pada penandatanganan kerja sama ini, UNISBA Blitar diwakili oleh Wakil Rektor III Dr. Supriyono, M.Ed dengan turut didampingi Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) UNISBA Blitar Dr. Andiwi Meifilina, M.M.,M.I.Kom.
Selain itu, PT Pateron Edukasi Indonesia juga melakukan Memorandum of Agreement (MoA) dengan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) perihal Tri Dharma Perguruan Tinggi, Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK), Pendidikan dan Pengembangan Sumber Daya Generasi Muda. Pada kesempatan ini, dilaksanakan pula Implementation Arrangement (IA) dengan PT Pateron Edukasi Indonesia dalam hal Olimpiade Sains Jawa Timur Pateron Indonesia X Universitas Islam Balitar Tahun 2025. Kerja sama tersebut turut diwakili oleh Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNISBA Blitar, Dr. Suyitno, M.Pd.
Melalu kerja sama yang telah terjalin bersama PT Pateron Edukasi Indonesia ini diharapkan akan dapat memperkuat implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan menciptakan peluang baru dalam pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Kerja sama ini juga dapat mendukung universitas dalam beradaptasi dengan perkembangan global dan meningkatkan kualitas sumber daya yang ada, baik untuk mahasiswa, dosen, maupun masyarakat luas.
Wakil Rektor III Dr. Suriyono, M.Ed menyebut kerja sama antara UNISBA Blitar dengan PT Pateron Edukasi Indonesia ini merupakan langkah untuk mendukung peningkatan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Selain itu, lewat kerja sama ini, kedua belah pihak juga akan melaksanakan pengembangan kelas profesional di bidang Entrepreneurial Learning and Carrier Center.
“Dalam bidang Pendidikan, kita melakukan kerja sama dalam penyelenggaraan olimpiade bagi pelajar SD hingga SMA di tingkat Jawa Timur. Selain itu, kita juga akan melakukan kerja sama untuk penyelenggaraan olimpiade di tingkat nasional hingga internasional juga,” paparnya.
Lebih lanjut, ia mengharapkan, dengan adanya kerja sama yang telah terjalin ini akan dapat mendorong UNISBA Blitar menuju The Real Entrepreneurial University.