UKM Badminton UNISBA Gelar Turnamen Perdana Bagi Para Anggota

Dua pasangan ganda putra sedang bertanding pada turnamen yang digelar UKM UNISBA Blitar pada Jumat 3 Desember 2021.
Foto: Laila

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Badminton Universitas Islam Balitar (UNISBA) Blitar baru saja membuka pagelaran turnamen Badminton pada Jumat (3/12) yang bertempat di Lapangan Kelurahan Kepanjenlor, Kota Blitar.

Muhammad Yofi, selaku Ketua UKM Badminton UNISBA menjelaskan, turnamen yang diikuti sebanyak 45 peserta ini dilaksanakan guna melihat seberapa besar kemampuan para anggota UKM Badminton di lapangan.

“Dari turnamen ini kita bisa melihat skill-nya anak-anak itu gimana, nanti semisal kurang apa bisa diperbaiki ketika di latihan selanjutnya” jelasnya.

Yofi menambahkan, turnamen ini dibagi kedalam 3 kategori yaitu Kategori A dan B untuk Putra dan Kategori A untuk Putri. Serta nomor yang dipertandingkan dalam turnamen ini ialah Ganda Putra dan Ganda Putri.

Lebih lanjut, Yofi menjelaskan, dalam turnamen ini setiap peserta yang bertanding akan dikenakan biaya Rp.15.000. Uang yang terkumpul ini akan digunakan untuk biaya penyewaan lapangan serta hadiah-hadiah bagi para pemenang.

“Jadi ini dari teman-teman (anggota UKM Badminton) dan kembali ke teman-teman juga” tambahnya.

Ia berharap, agar peserta yang mengikuti pertandingan ini dapat benar-benar menunjukkan kemampuan terbaiknya agar nanti dapat dibenahi di latihan-latihan selanjutnya.

“Tetap semangat, jaga sportifitas dan tunjukkan kemampuan kalian” ujarnya.

Written by